Kevin Mitnick adalah seorang hacker yang dalam buku yang berjudul "Dibalik Kisah Hacker legendaris," kisah Kevin diberi judul "America's Most Wanted hacker." Dari judulnya saja, mungkin kalian bisa menebak bagaimana kehebatan seorang kevin Mitnick di dunia maya.
Kevin Mitnick dikepung oleh lusinan agen FBI pada tahun 1995. Mitnick adalah seorang penyusup sistem komputer yang menjadi buronan yang paling dicari sejagad America. Kehebatannya memang betul-betul diakui. Tetapi sayang, kemampuan yang dimilikinya digunakan kedalam jalur yang salah. Kemampuannya membawanya kebalik jeruju besi.
Kevin Mitnick muda mempelajari segala sesuatu tentang komputer di toko RadioShack atau di perpustakaan umum. Hal itu dilakukannya karena keluarganya tidak mampu untuk membeli komputer sendiri. Bisa anda bayangkan bagaimana seseorang yang bahkan tidak memiliki komputer bisa menjadi buronan paling dicari karena kejahatan yang dilakukannya di dunia maya?!
Pada periode 1980-an, Mitnick dengan mudahnya keluar masuk kedalam sistem komputer. Pada akhir 80-an, ia ingin sekali keluar dari hobinya tersebut, namun hal itu masih belum bisa dilakukannya. Buktinya, pada tahun 1987, ia tertangkap karena menyusup kedalam jaringan komputer perusahaan Santa Cruz Organization, sebuah perusahaan piranti lunak. Pada waktu itu, Mitnick mendekam dipenjara selama 3 tahun masa percobaan.
Tidak sampai setahun, Mitnick kembali tersandung kasus hukum. Ia lagi-lagi terbukti menjebol sistem komputer milik Digital Equipment Corporation. Setiap kali memobol jaringan, Mitnick selalu mengambil kode penyusun dari sebuah piranti lunak yang kemudian ia pelajari dengan tekun dan terkadang ia menemukan kelemahan didalamnya. Hal tersebut yang dijadikan dasar pembelaan oleh seorang Mitnick di pengadilan. Didalam penjara, Kevin Mitnick mendapatkan pengalaman yang buruk. Seiring popularitas Mitnick yang menjadi bahan perbincangan, Sipir penjara Lompoc, tempat dimana Mitnick ditahan mengira bahwa Mitnick bisa membobol sistem jaringan komputernya hanya dengan berbekal suara dan telepon. Hasilnya, Mitnick tidak diperbolehkan untuk memegang telepon, ia juga harus mendekam berbulan-bulan di ruang isolasi. Kejadian ini membuatnya mengalami sedikit gangguan jiwa.
Pada tahun 2001, Mitnick menjadi seorang bintang tamu dalam acara televisi Alias. Ia memerankan peran sebagai agen Burnett, seorang agen CIA yang jago komputer. Lucunya, demi mendapatkan seorang Mitnick, sang sutradara harus membuat pernyataan bahwa komputer yang digunakan Mitnick dalam acara televisi tersebut hanyalah properti film. Bukan komputer sungguhan. Sang sutradara juga sempat meminta Mitnick untuk menandatangani iMac miliknya. "Saya gugup juga, saya khawatir jikalau tiba-tiba agen FBI datang dan mengatakan bahwa ia (Mitnick) hampir menyentuk komputer."
sumber: Kevin Mitnick "America's Most Wanted Hacker" http://id.shvoong.com/internet-and-technologies/websites/2133281-kevin-mitnick-america-wanted-hacker/#ixzz1FCvFVOQp
Sabtu, 02 April 2011
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar